Pelaku pencurian ditahan polisi. (foto:mm/ist) |
Untuk penyidikan, pemuda warga Desa Mekar Baru, Kecamatan Sei Balai, Batu Bara, digelandang ke Mapolsek Labuhan Ruku.
Remaja ini ditahan atas laporan korban, Aris Munandar Banjarnahor (32), warga Smal Holder, Desa Perjuangan, Kecamatan Sei Balai, Batu Bara.
Kanit Reskrim Polsek Labuhan Ruku IPDA Christian Panggabean, mengatakan kasus pencurian terjadi Selasa 922/10/2023) pukul 06.30 WIB. Pagi itu korban hendak keluar rumah untuk memanen sawit, namun sepeda motornya yang diletak di dekat kandang ternak sudah hilang.
Setelah dicari tak ketemu, korban memeriksa CCTV dan ternyata pelaku bersama tiga temannya masuk setelah membuka pintu gerbang dan membawa kabur motor miliknya. “Atas laporan saksi dan alat bukti, pelaku kita tangkap,” kata polisi.
Sebelumnya, kepolisian sudah lebih dulu menangkap dua pelaku Hendrawan alias Gendon, Alexcander Pratama dan Yudha Andika. “Penangkapan tersangka Adi berdasarkan pelaku yang sudah ditahan,” ujar Kanit Reskrim Ipda Christian Panggabean. (zein)