BATU BARA (MM) - Bupati Batu Bara Ir. H. Zahir, M.AP., diwakili Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Pramuka Batu Bara Achmadan Chair, memberangkatkan kontingen Kwarcab Gerakan Pramuka Batu Bara untuk mengikuti Raimuna Daerah Gerakan Pramuka Sumatera Utara ke-VIII tahun 2023.
Selain itu juga memberangkatkan sejumlah pembina untuk mengikuti Karang Pamitran Nasional di Cibubur, Jakarta Timur.
Upacara pemberangkatan dilakukan di Lapangan Indrasakti, Kelurahan Indrapura, Kecamatan Air Putih.
Ada sebanyak 78 peserta Kwarcab Pramuka Batu Bara yang akan mengikuti Raimuna Daerah Sumut ke Bumi Perkemahan Langkat, Kabupaten Langkat, Sumut. (zein)