Personel Polres Batu Bara melahirkan inovasi dalam menanggulangi kebakaran wilayah. (foto/ist) |
PERSONEL Bhabinkamtibmas Polsek Limapuluh, Polres Batu Bara melahirkan inovasi menggunakan alat penghisap air (pompa keong) yang disambungkan ke magnet sepeda motor. Jika mesin motor dinyalakan, maka secara otomatis air terhisap dan menyembur lebih kencang.
Kasih Humas Polres Batu Bara AKP AH Sagala mengatakan, inovasi personel Polsek Limapuluh AIPDA Sarwdi diaplikasikan langsung dihadapan rekan-rekan dan media di halaman Mapolsek Limapuluh, Selasa kemarin.
Dikatakan AH Sagala, inovasi ini terlahirkan untuk menanggulangi cuaca pancaroba, untuk menanggulangi kebakaran lahan dan hutan yang dapat terjangkau. “Modifikasi ini sangat sederhana, namun sangat bermanfaat untuk menanggulangi masalah di lapangan,” ujarnya.
Kita akan maksimalkan dan berdayakan alat hasil inovasi personil Bhabinkamtibmas kita, yang nantinya akan kita praktekkan langsung di tengah masyarakat terkait Karhutla.
Kepolisian, sambungnya, mengimbau kepada masyarakat disaat cuaca panas seperti saat sekarang ini jangan sesukanya membakar lahan dengan alasan apapun karena bisa menimbulkan polusi udara dan aktivitas masyarakat jadi terganggu serta mengakibatkan Hot Spot (titik api) akan terpantau oleh Satelit Himawari - 8 Geohotspot dan wilayahnya jadi temuan telah terjadi Karhutla.
Membakar lahan itu tidak di benarkan, siapapun dengan dalih apapun yang melakukannya bisa di proses Hukum. “Mari kita jaga lahan kita agar tidak terbakar, karena dengan terbakarnya lahan dan hutan kita akan mengganggu kesehatan masyarakat sekitar lokasi kebakaran dan juga merusak lingkungan sekitar dan juga dapat memusnahkan,” pesan Sagala. (zein)