Polsek Indrapura Ringkus Pelaku Pencurian Motor Tetangga

Sebarkan:
Tersangka pelaku pencurian mendekam di terali besi Mapolsek Indrapura, Batu Bara. (foto:mm/ist)
INDRAPURA (MM) – Satreskrim Polsek Indrapura, Polres Batu Bara, meringkus seorang pria tersangka pencurian dan pemberatan, Minggu (19/3/2023) siang.

Kanit Reskrim Polsek Indrapura, IPTU Jimmy R Sitorus, mengatakan, kasus pencurian yang dilakukan tersangka Yudi Muliadi Krsitian (28), warga Dusun IV, Desa Tanjung Harapan, Kecamatan Airputih dilakukan Kamis (16/3/2023) pukul 02.00 WIB, dini hari di rumah korban, di  Dusun IV, Desa Tanjung Harapan.

“Sebelum melakukan aksinya, pelaku sudah menggambar untuk membobol rumah tetangganya di Dusun IV. Berdasarkan petunjuk saksi-saksi dan alat bukti, pelaku kita tangkap berikut barang bukti kejahatan,” tegas IPTU Jimmy. (zein)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini Batubara