Kasat Lantas Polres Batu Bara Edukasi Pelajar Tertib Berlalulintas

Sebarkan:
Satlantas AKP HM Siahaan melalukan sosialisasi tertib berlalulintas. (foto:mm/ist)
SEI BEJANGKAR (MM) – Kasat Lantas Polres Bara AKP H.W. Siahaan bertindak sebagai inspektur upacara di Sekolah Perguruan Daerah, Sei Bejangkar.

Kehadiran Kasat Lantas bersama Kanit Kamsel AIPTU RH Pasaribu dan sejumlah personel dalam rangkaian Police Go to School, yaitu sosialisasi dan mengedukasi pelajar dalam tertib berlalulintas.

Adapun pesan-pesan yang disampaikan yaitu pengenalan rambu-rabu berlalulintas, zebra cross, berjalan di trotoar, trafic light, larangan menggunakan knalpot brong, penggunaan helm berstandart SNI dan kelengkapan berkendaraan. “Edukasi tertib berlalulintas tidak semata-mata tanggungjawab kepolisian, namun para guru dan orang tua serta orang terdekat,” kata AKP H.W. Siahaan.

Oleh karena itu, AKP HW Siahaan mengajak semua pihak untuk bersama-sama mengedukasi pelajar dalam berkendaraan di jalan raya. Berdasarkan hasil evaluasi Operasi Pekat Toba 2023 kemarin, angka pelanggaran didominasi kalangan pelajar. (zein)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini Batubara