Bunda PAUD Batu Bara Apresiasi Bunda PAUD Kecamatan

Sebarkan:
Bunda PAUD Batu Bara Hj Maya Indriasari Zahir memberikan apresiasi dan penghargaan kepada Bunda PAUD Kecamatan. (foto:mm/ist)
BATU BARA (MM) – Bunda PAUD memiliki peranan strategis menjadi fasilitator dan motivator melibatkan masyarakat dalam mewujudkan transisi PAUD SD. Oleh karena itu, Bunda PAUD Kecamatan patut diapresiasi dan diberikan penghargaan. 

Pesan ini disampaikan Bunda PAUD Kabupaten Batu Bara, Hj. Maya Indriasari Zahir pada pembukaan kegiatan Apresiasi Bunda PAUD se-Batu Bara di aula rumah dinas Bupati, kemarin.

Ketua Pokja Bunda PAUD Erlina Yusuf dalam ekspose kegiatan Pokja Bunda PAUD Kabupaten Batu Bara dan diikuti ekspose Bunda PAUD 12 Kecamatan.

Dalam kesempatan ini, Maya Zahir mengatakan PAUD berkualitas adalah satuan PAUD yang memiliki lingkungan belajar aman, nyaman dan mampu memfasilitasi anak agar berkembang dengan utuh untuk siap bersekolah.

"Berkualitas dengan memiliki beberapa elemen, yaitu kualitas dan proses pembelajaran kemitraan dengan orang tua, dukungan kebutuhan anak usia dini dan juga kepemimpinan pengelola sumber daya untuk merealisasikan program yang kuat" ungkap Maya.

Maya berharap dengan adanya kegiatan ini dapat menjadi inspirasi dan motivasi bagi para Bunda PAUD untuk terus meraih prestasi dalam rangka mewujudkan PAUD berkualitas di Kecamatan masing - masing.

Para Bunda PAUD Kecamatan juga diuji wawasan dengan menjawab pertanyaan - pertanyaan yang diberikan oleh dewan juri yang terbagi menjadi 3 sesi yaitu 12 besar, 6 besar dan 3 besar.

Selanjutnya Bunda PAUD Batu Bara Maya menyerahkan Selempang dan PIN Bunda PAUD Kecamatan terbaik tahun 2023 kepada Bunda PAUD Kecamatan Lima Puluh sebagai juara 1 dan pemberian uang pembinaan kepada seluruh Bunda PAUD tingkat Kecamatan.

Turut hadir Plt. Asisten II Setdakab Batu Bara Sri Mahdani, Kadis Kominfo Batu Bara Edwin Aldrin Sitorus, Plt. Kadis Pendidikan Batu Bara Darwinson Tumanggor, Plt Kadis Sosial P3A Batu Bara Nur Rahman.

Kemudian, Kadis Kependudukan dan Catatan Sipil Batu Bara Maeda Soetopo, Plt Kadis Kesehatan Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana dr. Deni Syahputra, Ketua IGTKI Batu Bara, Ketua IGRA Batu Bara, Ketua DWP Batu Bara dam Forum Komunikasi PAUD SD Batu Bara.(zein)

Sebarkan:

Baca Lainnya

Komentar