Truk Muatan Kayu Patah As Roda di Jalinsum, Kapolres Batu Bara Turun Bawa Mobil Derek

Sebarkan:
Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes mengatur lalulintass dan menderek truk yang mengalami patah As roda di Jalinsum. (foto:mm/ist)
BATU BARA (MM) – Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes turun langsung menyiapkan mobil derek untuk menggeser truk bermuatan kayu yang mengalami patah AS roda di Jalinsum Medan-Kisaran.

Informasi diperoleh, truk bermuatan kayu gelondongan mengalami patah di Jalinsum, tepatnya Desa Tanah Tinggi, Kecamatan Airputih, Batu Bara.

Kerusakan truk ini mengakibatkan jalur lalulintas terganggu, sehingga terjadi antrean panjang. Kapolres Batu Bara AKBP Jose DC Fernandes yang mendapatkan laporan segera turun ke lokasi menemui sopir dan kenek truk.

Kapolres mengimbau sopir dan kenak untuk tidak melakukan perbaikan di badan jalan, karena dapat menganggu arus mudik Natal dan Tahun (Baru), apalagi di jalur lintas Sumatera (Jalinsum).

Saat itu juga, Kapolres meminta tim Operasi Lilin Toba 2022 yang bersiaga di Jalinsum, Batu Bara turun membawa mobil derek mengevakuasi truk ke bengkel terdekat untuk dilakukan perbaikan. (zein)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini Batubara